Medan , 27 Agustus 2024_ Dalam rangka meningkatkan peran dan kinerja penyelenggaraan Angkutan Multimoda dalam upaya efisiensi rantai pasok, PT. Prima Indonesia Logistik (PIL) sebagai anak perusahaan PT. Pelindo Solusi Logistik (SPSL) menghadiri undangan dari Direktur Jenderal Perhubungan Darat sebagai Narasumber pada kegiatan bimbingan teknis (bimtek) dengan tema Penguatan Ekosistem Logistik melalui Simplifikasi dan Integrasi Proses Bisnis Layanan.
Bimtek ini diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat dan dilaksanakan di Trembesi Hotel, Jl. Pahlawan Seribu Lot. VIIA CBD – BSD, Trembesi Tower, Serpong, Tangerang Selatan, Banten pada hari Kamis (22/08) yang lalu. Dan telah hadir Indra Pamulihan selaku Direktur PIL sebagai Narasumber dalam kegiatan tersebut.
Indra menyampaikan materi mengenai layanan angkutan multimoda dan tantangan regulasi implementasi. Dalam materinya dijelaskan terkait layanan yang telah dilaksanakan oleh PT Prima Indonesia Logistik di area Provinsi Sumatera Utara, kolaborasi antar sesama BUMN dalam operasioanalnya, penerapan tarif layanan paket, dan manfaat yang diperoleh dalam menggunakan transportasi multimoda. Hal lain yang tidak kalah menarik atensi dari para peserta undangan adalah pembahasan terkait tantangan regulasi yang saat ini dihadapi dalam implementasi layanan multimoda.
Selain PIL, PT Jasa Angkasa Semesta, PT KAI Logistik dan PT Krakatau Argo Logistik juga hadir sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut.